Selasa, 11 Maret 2014

opini publik



OPINI PUBLIK
Nama          : R.Maulana Yusuf
Nim   : 1101100011

Pengertian Opini Publik
Opini publik adalah pendapat kelompok masyarakat atau sintesa dari pendapat dan diperoleh dari suatu diskusi sosial dari pihak-pihak yang memiliki kaitan kepentingan.
Opini publik itu identik dengan pengertian kebebasan, keterbukaan dalam mengungkapkan ide-ide,  pendapat, keinginan, keluhan, kritik yang membangun, dan kebebasan di dalam penulisan. Dengan kata lain, opini publik itu merupakan efek dari kebebasan dalam mengungkapkan ide-ide dan pendapat.
Dalam menentukan opini publik, yang dihitung bukanlah jumlah mayoritasnya (numerical majority) namun mayoritas yang efektif  (effective majority). Subyek opini publik adalah masalah baru yang kontroversial dimana unsur-unsur opini publik adalah: pernyataan yang kontroversial, mengenai suatu hal yang bertentangan, dan reaksi pertama/gagasan baru.
Contoh-contoh  Opini Publik
  1. Penelitian terhadap hubungan internal antara opini individu yang membentuk opini publik pada suatu permasalahan
  2. Deskripsi tentang atau analisis terhadap peran publik dari opini publik
  3. Kajian baik terhadap media komunikasi yang memunculkan gagasan yang menjadi dasar opini maupun terhadap penggunaan media oleh pelaku propaganda dan manipulasi

Tidak ada komentar:

Posting Komentar